Selamat datang di TEAM ELITE. Hari ini kami akan membahas tentang manfaat apel untuk kesehatan kita.

Manfaat apel untuk kesehatan pastinya sudah sangat terkenal ya, apalagi untuk yang sedang menjalani progam diet. Diketahui bahwa cara kerja apel itu hampir sama dengan manfaat beras merah yaitu memiliki kandungan serat yang tinggi, dengan memakan buah apel dapat membuat kita merasa kenyang lebih lama, karena serat apel dapat bertahan lama dilambung dan membuat rasa kenyang lebih lama pada lambung sehingga anda tidak akan cepat merasa lapar.

Manfaat apel untuk kesehatan, tidak usah diragukan lagi, manfaat apel pastinya sangat banyak dan melebihi apa yang bisa kita perkirakan. Berikut ini beberapa manfaat apel untuk tubuh manusia:

  1. Menyehatkan Rongga Mulut dan Gigi
    Tidak disangka ternyata apel memiliki fungsi untuk mulut dan gigi, dengan mengkomsumsi apel dengan langsung mengunyahnya akan langsung merangsang produksi air liur yang berfungsi untuk membersihkan rongga mulut. Ada lagi manfaat lainnya yaitu apel dapat membersihkan plak yang merusak gusi dan gigi.
  1. Mengurangi Resiko Gangguan Pernafasan
    Dengan mengkomsumsi jus apel secara rutin dapat mengurangi resiko penyakit pernafasan. Apalagi untuk wanita hamil, dengan rutin mengkomsumsi jus apel juga efektif mengurangi gangguan pada pernafasan anak dalam kandungannya.
  1. Mengkontrol Gula Darah
    Apel mempunyai kandungan galacturonic acid yang bekerja untuk menurunkan kinerja tubuh dalam melepaskan hormon insulin. Maka dari itu, apel sangat baik dikonsumsi bagi orang-orang yang terserang penyakit diabetes.
  1. Membantu Kerja Usus Halus
    Mengkonsumsi apel secara teratur dapat mencegah gangguan pencernaan dan konstipasi yang terjadi pada usus.
  1. Mencegah dan Mengobati Kanker
    Dikulit apel terdapat senyawa triterpenoids yang mampu menghambat sel kanker yang menimbulkan gejala kanker payudara, lever, dan gejala kanker usus besar.
  1. Mencegah Parkinson
    Apel yang memiliki serat tinggi dapat melindungi kita dari penyakit Parkinson.
  2.  Baik untuk Pencernaan
    Serat yang ada pada buah apel sudah pasti sudah pasti tidak perlu dipertanyakan lagi, selain seratnya yang tinggi, apel juga mempunyai berbagai vitamin dan mineral yang bagus untuk pencernaan.
  1. Mencegah Batu Empedu
    Batu empedu terbentuk ketika ada terlalu banyak kolesterol sehingga ia cenderung mengeras. Untuk mencegah batu empedu dibutuhkan mengkonsumsi makanan yang memiliki serat tinggi yang dapat membantu mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh yaitu salah satunya buah apel
  2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Manusia
    Apel merah mengandung antidioksidan yang disebut quercetin yang dapat membantu meningkatkan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh, terutama ketika pikiran sedang stress.
  1. Menurunkan Kolesterol
    Bagi anda yang gemuk sebaiknya beralih pada buah apel. Karena serat yang ada dalam buah apel dapat mengikat lemak dalam usus.

Dan masih banyak lagi manfaat lain buah apel. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membaca artikel ini. Semoga bermanfaat untuk anda.

3 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published.

8 + three =