Sekarang ini terlebih masa pandemi banyak sekali kita melihat orang-orang berolahraga demi menjaga daya tahan tubuhnya, banyak hal mereka lakukan seperti bersepeda dan latihan di gym seperti HIIT (High Intensity Interval Training).
HIIT merupakan latihan berintensitas tinggi yang membakar cukup banyak kalori dalam waktu singkat. HIIT sering dilakukan di kelas-kelas gym yang biasanya bersifat indoor namun ada juga yang outdoor.
Saat anda bersepeda, anda melakukan yang namanya low intensity training. Kini bersepeda cukup populer hingga banyak sekali orang-orang yang membeli sepeda cukup mahal untuk menjalankan hobinya.
Nah, mari kita bahas satu per satu ya.
Bersepeda
Kelebihan | Kekurangan |
Dapat menghirup udara segar pagi hari | Tidak dapat dilakukan saat hujan |
Dapat anda lakukan bersama-sama dengan teman anda dan menyenangkan | Membutuhkan tempat yang cukup luas |
Dapat mengurangi stress karena dapat bertemu suasana baru | Biasanya anda “jajan” di luar dan apabila anda lelah, anda harus tetap bersepeda untuk pulang |
Biasanya memiliki komunitas dan dapat berbagi ilmu dan tujuan baru | Harus mengeluarkan uang untuk membeli sepeda, helm, dan perlengkapan lainnya untuk bersepeda |
HIIT
Kelebihan | Kekurangan |
Dapat dilakukan di mana saja dan tidak membutuhkan tempat yang luas | Memiliki resiko cedera tinggi apabila dilakukan dengan tidak tepat |
Tidak harus membeli peralatan yang banyak | Kurang cocok untuk latihan endurance karena waktu latihan yang singkat |
Membakar kalori cukup banyak dalam waktu yang singkat | Cukup sulit apabila dilakukan bagi pemula |
Tidak harus mempedulikan cuaca | Kurang cocok untuk orang yang berobesitas lebih atau jarang berolahraga |
Nah, jadi baik bersepeda atau HIIT memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing dan keduanya merupakan olahraga yang baik bagi tubuh kalian. Semua tergantung pada diri kalian dan fitness level masing-masing individu.
Jadi kalian pilih mana? Sepedaan atau HIIT?