musim hujan jangan jadi alasan untuk bermalas-malasan. Malah, waktu tersebut adalah saat yang tepat untuk mencoba berbagai macam olahraga yang bisa dilakukan di dalam rumah. Anda bisa melakukan beberapa jenis olahraga agar badan tetap sehat saat musim hujan. Berikut ini enam olahraga yang cocok dilakukan di dalam rumah.
1. Spot Jogging
Joging atau lari pelan bisa dilakukan di dalam ruangan. Salah satunya dengan lari di tempat atau spot jogging. Menurut ahli kebugaran Samir Purohit, latihan ini ideal sebelum melakukan olahraga lainnya atau pemanasan.
“Angkat lutut dan kembalikan ke tanah. Gerakkan kaki seperti gerakan lari,” kata Purohit.
Melakukan ini selama 30 menit paling tidak membakar sekitar 215 kalori.
2. Skipping
Skipping atau lompat tali bisa meningkatkan kebugaran, fleksibilitas, dan koordinasi kardio-pernapasan. Menurut ahli kebugaran Althea Shah, latiah ini bermanfaat dan sangat bagus untuk membangun tulang serta menurunkan berat badan.
Melakukan lompat tali dalam satu jam, setidaknya mampu membakar hingga 560 kalori. Caranya pun juga terbilang mudah untuk dipelajari dan sudah banyak diketahui oleh masyarakat.
3. Latihan kekuatan
Latihan kekuatan atau beban juga bisa dilakukan di dalam rumah. Anda cukup menggunakan satu set dumbbell. Jika tidak punya, kreasikan barang-barang bekas di rumah seperti botol air yang diisi dengan beban. Dalam satu jam, Anda bisa membakar hingga 200 kalori.
4. Plank
Plank terkenal sebagai jenis latihan yang memperkuat otot perut. Caranya juga mudah. Anda harus melakukan posisi push-up, kemudian tekuk lengan dan taruh di lantai. Mulailah menahan tubuh minimal 30 detik.
“Latihan ini sangat menantang tetapi bagus untuk memberikan bentuk pada area inti Anda,” kata Purohit. Melakukan plank membakar sekitar 350 kalori dalam satu jamnya.
5. Yoga
Yoga ditujukan untuk menyatukan tubuh, pikiran, dan jiwa. Selain membantu Anda menjadi lebih sadar akan diri sendiri, postur tubuh, keselarasan dan pola gerakan membuat tubuh menjadi lebih fleksibel dan rileks.
Selain itu, yoga bisa dilakukan di dalam rumah tanpa perlu mengkhawatirkan cuaca. Melakukan yoga dalam satu jam bisa menghabiskan sekitar 280 kalori.
6. Pilates
Seperti yoga, pilates bisa dilakukan di rumah dengan mudah. Olahraga ini menekankan pada pengembangan tubuh melalui kekuatan inti, fleksibilitas, dan gerakan yang anggun. Bentuk latihan ini juga bisa dilakukan hanya dengan tikar pilates.
“Latihan ini bisa meningkatkan sirkulasi darah dan pernapasan,” kata Purohit.
Berlatih pilates satu jam Anda bisa membakar 260 kalori.
Cc : www.liputan6.com